FAKTANEWS.ONLINE, SIDRAP-Untuk meningkatkan keimanan dan mengasah pengetahuan agama, Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Kabupaten Sidrap menggelar pengajian di aulah Baruga Rujab Wakil Bupati Sidrap,Kamis,(08/12/2022.


 

Pengajian bersama ini dihadiri Ketua IPEMI Sidrap, Hj Anita Mahmud Yusuf, yang  dikemas dengan ceramah dan dialog interaktif, 


Pengajian ini rencananya akan diselenggarakan secara rutin dalam rangka ikut menyiapkan pembangunan masyarakat madani yang penuh dengan nilai dan norma.


Pengajian ini menghadirkan Ustadz H Lukman Hasyim.S.Pd.I.,M A sebagai pemateri dan didampingi Syahra daud S.Pdi, yang bertindak sebagai MC, dan dihadiri pengurus IPEMI, masyarakat dan undangan lainnya



Ketua DPD IPEMI Sidrap, HJ.Anita Mahmud Yusuf mengatakan poin-poin penting dari kajian ini tentang keislaman seperti ini, harus mulai coba diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari yang kecil, mulai saat ini dan mulailah dari diri sendiri.



Pengajian ini juga diharapkan memiliki dampak positif dalam hal penguatan Akhlak dan juga kesolidan Kesolidan yang akan membuat Tali silaturahim menjadi lebih kuat. 


Sementara H lukman Hasyim.S.Pd.I.,M A dalam ceramahnya menyampaikan,mari kita menjadi ibu yang bijak yang senantiasa menanamkan akhlak yang baik buat anak anak kita sejak kecil, agar kedepan menjadi generasi yang berguna untuk orang tua, agama,bangsa dan negara (*)