FAKTANEWS.ONLINE,MAKASSAR – Almarhum Herman Heizer selain sebagai Direktur lembaga survei CRC, juga merupakan Ketua HIPMI 2016-2019. Ketua HIPMI Sidrap, Heriyani Yuki mengatakan, saat almarhum menjadi Ketua HIPMI Sulsel, Heriyami Yuki dipercaya sebagai salah satu pengurus HIPMI Sulsel. Dia dipercaya menjadi Ketua Bidang 


“Waktu awal kepemimpinannya, almarhum mau di-mosi tak percaya. Saya tetap support Beliau,” jelas Yuki.


Di mata Yuki, almarhum selalu menjaga komunikasi, rendah hati dan tidak pernah marah. Karena itulah, Herman Heizer kemudian mampu melebur dengan para anggota HIPMI dan membawa organisasi pengusaha muda itu ke ujung periodenya. Herman Heizer dikabarkan meninggal dunia usai terjatuh di kamar mandi rumahnya, Kamis, 19 Oktober 2023. Meski sempat dilarikan ke RS Grestalina, namun nyawa Pengamat Politik tersebut sudah tidak tertolong.



Sebelumnya, Herman Heizer sempat menjadi narasumber dalam bincang politik Herald Expo, ‘Caleg Unggulan Sulsel Harapan Kita, Misinya Apa?’ pada Sabtu 14 Oktober 2023 malam


Usai jadi pembicara, Herman Heizer menyampaikan terima kasihnya, sebab sudah diundang sebagai pembicara dalam Talkshow tersebut. “Moment tadi malam membuat saya semangat kembali,” ujarnya melalui pesan singkat kepada Dirut Herald Indonesia, Rasid Alfarizi. Sekadar diketahui, Herman Heizer, lahir 7 Juni 1979, adalah seorang konsultan politik. Ia dikenal luas di kalangan politikus Indonesia sebagai Direktur Eksekutif Celebes Research Center (CRC), terutama ketika lembaga survei miliknya ini terdaftar di KPU untuk Quick Count Pemilu 2019 di Jakarta.


Herman Heizer memulai kariernya pada 2003 (ketika ia berusia 24 tahun) sebagai seorang peneliti. Pada saat itu ia direkrut oleh Saiful Mujani (yang merupakan dosen sekaligus mentornya) untuk bergabung ke Lembaga Survei Indonesia (LSI). Bisa dikatakan, Herman bergabung ke LSI ketika lembaga survei ini baru saja didirikan (LSI berdiri september 2003). Di awal kariernya sebagai seorang peneliti, Herman Heizer mendapat kepercayaan dari Saiful Muljani untuk menjadi kordinator LSI wilayah Sulawesi Selatan, Barat, dan Tenggara. Karena dinilai sukses menangani wilayah Sulawesi, Saiful Muljani kemudian menunjuk Herman Heizer untuk mengelola wilayah Indonesia Timur. Setelah merasa cukup dengan pengalaman bekerja di LSI, alumni Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta ini memutuskan untuk lebih mengembangkan kariernya.



Pada akhir 2011, Herman Heizer menyatakan pamit pada Saiful Mujani untuk kemudian mendirikan CRC. Perusahaannya ini resmi ia dirikan pada Januari 2012 di Makassar. (*)