Faktanews.online,Enrekang--Mitra Fakhruddin kembalikan formulir pencalonan bakal calon Bupati (bacabup) Enrekang ke Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai PPP di kantornya. 

Pengembalian formulir itu disertai penandatanganan juga pemaparan visi misi bakal calon bupati yang akan maju dalam pertarungan pilkada 2024, Minggu (19/5/2024).

Pemaparan visi misi Mitra selaku BacaBup Enrekang, visi misi harus berkesinambungan, tidak boleh ada lagi Bupati punya visi misi jauh berbeda dengan rencana pembangunan jangka panjang oleh Bupati sebelumnya. 

oleh karena itu kenapa kita mengusung program berkelanjutan, memang aturan KPU seperti itu, tujuannya adalah bangunan bangunan yang belum selesai yang dulu di kerjakan oleh pemimpin yang lama, dan kemudian hadir pemimpin yang baru bikin lagi bangunan yang baru. 

lalu melupakan program pemimpin yang lama, inikan pemborosan ini aturan, sehingga kita usung adalah pembangunan yang berkelanjutan misalnya sektor pembangunan infrastuktur daerah, kab Enrekang punya luas wilayah yang sangat luar biasa.

"Alhamdulillah kami sudah mengembalikan berkas pendaftaran dan kami sudah menandatangani dan sudah selesai memaparkan visi misi saya," tuturnya.

Menurutnya lagi, PAN dan PPP memiliki kesamaan misi dalam membangun daerah,  begitu juga dengan dirinya memiliki program "EMAS (Enrekang Maju Aman dan Sentosa)".

Karena itu saya memilih PPP menjadi salah satu partai untuk usulan berkas pencalonannya sebagai bakal calon bupati Enrekang.

Ia juga menjelaskan, keinginannya mencalonkan diri sebagai BacaBup di pilkada 2024 setelah mengabdi saya sebagai anggota DPR-RI partai PAN Dapil III Sulsel selama 5 thn. 

Di Enrekang ini saya melihat banyak sektor yang masih perlu dibenahi dan diperbaiki.

Oleh karena, sebagai putra daerah Enrekang saya ingin menunjukkan pengabdiannya, saya turun ke gelanggang pertama kali di pilkada yang akan datang.

Sementara itu penerima berkas bakal calon bupati di DPC Partai PPP, H Saharuddin menerangkan pihaknya sudah menerima pengembalian berkas Mitra Fahkruddin. 

"Sejauh ini untuk Enrekang sendiri kami baru menerima 3 bacabup dan 2 wacabup,  tuturnya. Setelah berkas dan penyampaian visi misi diserahkan ke DPC PPP.

Selanjutnya PPP akan melakukan rapat dan mendengarkan masukan dari setiap kabupaten-kota untuk menentukan siapa saja Bacabup yg di putuskan untuk setiap daerah.

"Kita juga akan melakukan survei kelayakan, dari segi elektoral dan kapasitas bakal calon Bupati Enrekang" ucapnya. YdEkg.